Acar Timun Wortel Untuk Stok Dirumah
Bahan-bahan:
- 1 timun buang biji
- 2 wortel muda
- 6 cabai rawit
- 4 bawang merah
- 1 bawang merah geprek cincang
- 1/2 sdt gula pasir
- 3 sdm cuka
- sedikit garam.penyedap
Langkah:
- Potong sesuia selera timun dan wortel yg sudah dibersihkan
- Campur dengan cabai rawit,bawang putih cincang dan potongan bawang merah
- Boleh tambah air, boleh tidak karena mentimun akan mengeluarkan air
- Beri cuka, garam,penyedap dan gula pasir dalam jar atau wadah tertutup, masukkan kulkas, tunggu beberapa waktu agar meresap
- Siap sajikan
segarrr enak sekali dinikmati dengan nasi goreng,mie ayam,atau nasi rames yumyyy suka sekali nyetok acar dikulkas biar pas bikin makanan tinggal comot2 bisa lebih puas mam..ow ya bisa awet ya mam kalo ditaro kulkas.
EmoticonEmoticon